Bagikan Ide Anda

Berbagi adalah hal yang menyenangkan , orang diluar sana menunggumu untuk berbagi dengan mereka !
"Percayalah apa yang anda berikan menjadi sebuah manfaat yang tak ternilai bagi mereka , karena sesungguhnya kita yang akan tahu apa arti kebaikan tersebut"
Dari Penulis,

Cara Membuat Efek Sepia Pada Photoshop CS3

Hallo ? Teman , Bertemu kembali dengan saya kali ini seperti biasa saya akan memposting tutorial tentang photoshop yaitu cara membuat efek sepia atau klasik pada foto . Mari kita lihat dibawah ini

1. Siapkan Objek foto yang akan kita edit , usahakan anda memilih foto yang perpaduan warnanya pas , foto yang semakin bagus juga akan memperkuat kesan artistik dan penuh akan kenangan

​Saya memilih ikon kota kabupaten kediri karena dari sinilah saya lahir dan dibesarkan .

2. Gandakan layer gambar tersebut dengan memilih menu Layer > Duplicate Layer

​anda bisa melihat tangkapan layar diatas .

3. Jika sudah , hal berikutnya adalah mengubah tampilan foto jadi hitam putih dengan memilih menu Image > Mode > Grayscale

​Maaf tangkapan layar sedikit merosot .

4. Pada kotak konfirmasi yang muncul pilihlah tombol Don't Flatten


5. Lanjutkan dengan memilih tombol Discard pada kotak konfirmasi berikutnya


6. Kemudian pilihlah menu Image > Mode > RGB Color


7. Pada kotak konfirmasi klik Don't Flatten


8. Lalu pilihlah menu Image > Adjustment > Black and White

pada jendela yang muncul  isikan data sebagai berikut
- Aktifkan kotak cek Tint
- Geser Slide Hue pada warna cokelat untuk mendapatkan warna sepia , misalnya sampai nilai 40 .
- Geser slide Saturation kearah kanan untuk semakin memperkuat efek sepia , misal nilainya 60%



9. Ini hasil previewnya


Anda bisa mengolahnya lebih bagus lagi dengan fitur yang ada pada photoshop , sekian terima kasih


Simpang Lima Gumul Kabupaten Kediri Jawa Timur , Diedit Oleh Thry Wija




Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Membuat Efek Sepia Pada Photoshop CS3"

Post a Comment